Kemandirian Kepala Desa Kawungsari Kecamatan Cibeureum

    Kemandirian Kepala Desa Kawungsari Kecamatan Cibeureum

    Cibeureum - Kemandirian Kepala Desa Kawungsari Kecamatan Cibeureum Kabupaten Kuningan terbukti dengan adanya berbagai pembangunan yang dilakukan dengan anggaran swadaya sendiri pribadi kepala desa.

    Salah satu pembangunan yang dilaksanakan adalah penataan kampung KB dengan dibuatnya tugu dan taman di kampung KB.

    " Ya sebagai wujud pertanggungjawaban kita sebagai kepala desa walau anggaran desa belum ada pencairan kita lakukan pembangunan secara swadaya dengan dana pribadi ya diantaranya dengan penataan kampung KB dengan pembuatan taman desa , " jelas Wahyudin dilokasi proyek Jum'at ( 7/6 2024 ).

    Masih dikatakan Wahyudin bahwa pembangunan jangan hanya mengandalkan dana  pembangunan dari pemerintah saja. Jadi desa sebagai ujung tombak pembangunan di daerah harus bisa membuktikan adanya pembangunan secara mandiri dengan anggaran swadaya.

    " Ya kita sebagai kepala desa harus punya inovasi tersendiri dalam mewujudkan pembangunan di desa walau anggaran dari pemerintah belum ada kita di desa sebagai ujung tombak pembangunan di daerah harus berswadaya mandiri ya kami disini menata kampung KB dengan anggaran puluhan juta kita anggarkan secara swadaya mandiri , " ungkap Kepala Desa Kawungsari kecamatan Cibeureum.

    Mulus mulyadi

    Mulus mulyadi

    Artikel Sebelumnya

    Mini Theater Timbulkan Kreatifitas Anak...

    Artikel Berikutnya

    Ciremai Festival 2024 Digelar

    Berita terkait